Juventus Kembali "Sekolahkan" Penjaga Gawang Keturunan Indonesia

Juventus "Sekolahkan" Penjaga Gawang Keturunan Indonesia


Juventus "Sekolahkan" Penjaga Gawang Keturunan Indonesia
Emil Audero memberi instruksi kepada para pemain Juventus pada pertandingan Serie A kontra Bologna di Stadion Renato dallAra, Sabtu (27/5/2017). (Twitter @juventusfc)

Berita Bola - Emil Audero memberi instruksi kepada para pemain Juventus pada pertandingan Serie A kontra Bologna di Stadion Renato dallAra, Sabtu (27/5/2017). (Twitter @juventusfc)

Juventus mengumumkan pelepasan Emilio Audero dengan status pinjaman ke Venezia untuk musim 2017-2018, Sabtu (8/7/2017).

Kiper keturunan Indonesia itu bakal mendapatkan kesempatan dilatih Filippo Inzaghi, yang membawa Venezia promosi ke Serie B - kasta kedua Liga Italia - musim mendatang.



Keputusan Juventus dilatarbelakangi keinginan untuk menambah jam terbang Audero yang baru berusia 20 tahun. Maklum, dia kalah bersaing dengan Gianluigi Buffon dan baru melakoni satu partai bersama tim utama.

Padahal, Audero dianggap memiliki potensi besar. Dia tercatat sempat membela tim nasional (timnas) Italia di setiap level yunior dari U-15 sampai U-20.

"Kini, dia memiliki kesempatan untuk mengembangkan permainannya di liga kompetitif seperti Serie B dan mengoptimalkan pengalaman dua tahun bersama Juventus, yang memberikan kesempatan debut melawan Bologna musim lalu," bunyi pernyataan klub.



Kepindahan ke Venezia juga disambut antusias oleh Audero. Dia mengumumkannya melalui akun Instagram miliknya.

"Terhitung hari ini, saya akan memulai petualangan baru bersama Venezia. Terasa menyenangkan dan tidak sabar untuk menunggu musim panjang dengan status pinjaman dari Juventus," tulis Audero.

Audero sendiri cukup populer di kalangan pecinta sepak bola Indonesia. Selain memiliki darah Mataram, dia sempat dilibatkan dalam kunjungan Juventus ke Tanah Air pada 2014.

Menyadari darah Indonesia dalam diri Audero, PSSI memanggilnya untuk masuk timnas U-23 yang bakal tampil pada SEA Games 2017. Namun, dia memilih tetap membela Italia. (Penulis Anju Christian / Editor Jalu Wisnu Wirajati / Sumber: Juventus, Transfermarkt, Bola.Kompas.com)
Previous Post
Next Post
Related Posts